Berita

Hari Pustakawan

Peringatan hari pustakawan sudah dilakukan sejak tahun 1990, setelah dicanangkan oleh Perpustakaan Nasional Indonesia pada tanggal 7 Juli. Sebelumnya, pada tahun 1973 tepatnya pada tanggal 6 Juli, telah didirikan wadah bagi pengembangan profesi pustakawan, yang hingga saat ini bernama Ikatan Pustakawan Indonesia (IPI). IPI sendiri didirikan dalam Kongres Pustakawan Indonesia yang diadakan di Ciawi Bogor  pada tanggal 5-7 Juli 1973. Tujuan dari pendirian IPI adalah untuk meningkatkan profesionalisme pustakawan Indonesia.

Pencanangan hari pustakawan ini menjadi awal bagi profesi pustakawan agar semakin berkembang mengikuti kemajuan jaman dan lebih berperan aktif bagi peningkatan literasi masyarakat Indonesia. Kegiatan pustakawan dalam pengembangan literasi banyak ragamnya, mulai dari dongeng, pelatihan-pelatihan, pendirian taman baca, pembagian buku, mengadakan lomba, hingga menggelar lapak baca. Selain dalam bentuk kegiatan yang sudah disebutkan, masih banyak bentuk kegiatan yang lain yang dilakukan. 

Profesi pustakawan memang tidak sepopuler profesi-profesi yang lain, namun misi sosial yang diembang oleh pustakawan sama penting dan mulianya bagi perkembangan generasi bangsa. Harapan bagi pustakawan saat ini adalah berupaya meningkatkan kompetensi diri dalam menghadapi kemajuan jaman serta tantangannya. Hal tersebut dikarenakan kemajuan teknologi yang perkembangannya sangat cepat sehingga pustakawan tidak cepat puas dengan dirinya saat ini. Dengan adanya peringatan hari pustakawan di tahun ini, pustakawan sangat ditunggu kiprah dan energi positifnya bagi perkembangan dan kemajuan generasi bangsa Indonesia.

Bravo Pustakawan!!

#uwplib #perpusuwp